S1 Ilmu Keperawatan – Terakreditasi B
Perawat merupakan suatu profesi sebagai pelayanan kesehatan yang melakukan perawatan individu, keluarga, dan komunitas dalam mencapai, memelihara, dan menyembuhkan kesehatan dengan optimal.
Universitas Esa Unggul mendirikan Program Studi Ilmu Keperawatan dalam rangka memenuhi kebutuhan sumber daya manusia yang handal di bidang ilmu keperawatan. Program studi Ilmu Keperawatan bertujuan menghasilkan tenaga perawat yang berkualitas dan kompeten dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat serta mempunyai wawasan tingkat nasional dan internasional. Kompetensi lulusan Keperawatan Universitas Esa Unggul dirancang untuk memenuhi kebutuhan tenaga profesional di bidang keperawatan dengan mendidik mahasiswa menjadi tenaga keperawatan yang mempunyai pengetahuan, keterampilan dan sikap sebagai tenaga Perawat yang mampu berdaya saing Global.
Program Pendidikan Ners merupakan kelanjutan dan satu kesatuan dari program pendidikan Sarjana Keperawatan. Lulusan dari Program Studi Keperawatan (S1) dapat langsung melanjutkan ke program pendidikan profesi Ners yang dapat diselesaikan dalam waktu 2 semester (1 tahun) yang terdiri dari pengalaman pembelajaran klinik dan pengalaman pembelajaran lapangan. Lulusan program pendidikan ini akan memperoleh Gelar Ners (Ners.)
Kompetensi Lulusan
Lulusan Program Studi Ilmu Keperawatan + Profesi Ners Universitas Esa Unggul dibekali dengan pengetahuan, kemampuan dan keterampilan untuk berkomunikasi secara efektif, menerapkan aspek dan etik dan legal dalam praktek keperawatan; melaksanakan asuhan keperawatan profesional di klinik dan di komunitas, mampu mengaplikasikan kepemimpinan dan manajemen keperawatan, menjalin hubungan interpersonal, memberikan penyuluhan kesehatan.
Sertifikat Akreditasi
VISI, MISI DAN TUJUAN
Visi
Menjadi pusat pendidikan Ners yang kompeten berbasis intelektulitas, kreatifitas, dan kewirausahaan, dengan keunggulan dibidang nursing home care serta berdaya saing global pada tahun 2033.
Misi
Tujuan
Proses Pembelajaran
KARIR
Profesi dan Karir Lulusan
Sarjana Keperawatan + Ners dapat bekerja dan berkarir di instansi pemerintah ataupun swasta seperti rumah sakit, puskesmas ataupun lembaga pendidikan sebagai pemberi pelayanan keperawatan (professional care provider), pemimpin di komunitas (community leader), pengelola asuhan keperawatan (manager), peneliti pemula (researcher), pendidik (educator), ataupun sebagai wirausahawan (entrepreneur in nursing home care)
Esa Unggul Career Center
KERJASAMA
Memiliki jaringan kerjasama dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian pada masyarakat (Tridarma Perguruan Tinggi), serta praktek kerja dan magang mahasiswa, dengan beberapa perguruan tinggi / industri, baik di dalam dan di luar negeri, antara lain: Kementrian Kesehatan, Dinas Kesehatan, BUMN, Lembaga Pelayanan Kesehatan, Puskesmas, Klinik dan Rumah Sakit (pada saat ini telah terjalin kerja sama dengan lebih dari 40 Rumah Sakit Umum, Daerah dan Swasta), organisasi profesi, sosial, kesehatan, dan perusahaan, berbagai perusahaan asuransi.
Mitra Kerjasama dalam Praktek Mahasiswa, Pendidikan Pengajaran, Penelitian, dab Pengabdian Masyarakat Departemen Pemerintah dan BUMN.
Depkes RI – Dirjen Bina Kesehatan Masyarakat, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/ Badan Perencanaan Nasional, Lembaga Ilmu Penelitian Indonesia, Dinas Kesehatan Pemprov DKI Jakarta, Pemerintah Prov DKI Jakarta Badan Kesatuan Bangsa, Pemerintah Kabupaten Cianjur Badan Kesatuan Bangsa, Politeknik Kesehatan Jakarta II Jurusan Gizi, Pemerintah Kotamadya Jakarta Barat, Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Cianjur, Purwakarta, Tangerang, Bekasi, dan Poltekes Depkes.
Lembaga Pelayanan Kesehatan, Rumah Sakit Umum, Daerah dan Swasta
Hyperkes, RSU Cipto Mangunkusumo, RS FK UKI, Siloam Hosiptal Karawaci, Siloam Hospital Kebon Jeruk, RS Fatmawati, RS Tarakan, RS Islam Cempaka Putih, RS Islam Pondok Kopi, RSU Tangerang, RSU Cibinong, RSUD Tarakan, RSUD Tangerang, RSUD Budhi Asih, RSUD Sumber Waras, RSUD Koja, RSP Pertamina, RS Patria IKKT, RSAB Harapan Kita, RS Harapan Bunda, RS PIK, RS PELNI, RS Siloam, RS Persahabatan, RS Pasar Rebo, RS Atmajaya, RS Medistra, RS Puri Indah, RS Puri Kedoya Mandiri, RS Medika Permata Hijau, RS Juwita Bekasi, RS Paramita Tangerang, RS Global Medika Tangerang, RS Bersalin Avisena, RS Mitra Asih, RS Pantai Indah Kapuk, RS Islam Pondok Kopi, RSPAD, RS Angkatan Laut, RSJ Soeharto Herjan, RS Hasan Sadikin Bandung, Yayasan Jantung Harapan Kita, RSIA Keluarga Kita Tangerang, dan Puskesmas (Jaktim, Jakpus, Jakbar, Jaksel, dan Jakut).
Organisasi Profesi, Sosial, Kesehatan, dan Perusahaan
Asosiasi Institusi Perguruan Tinggi Kesehatan Masyarakat Indonesia (AIPTKMI), Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI), Ikatan Mahasiswa Ilmu Keperawatan Indonesia, Asosiasi Ilmu Pendidikan Gizi Indonesia, Persatuan Ahli Gizi Indonesia, PT. Enzym, PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia, PT. Krakatau Medika, PT.Yakult Indonesia, PT. Aero Catering, Puspa Catering, LP Cipinang, Badan Narkotika Nasional, Palang Merah Indonesia, Sampoerna Foundation, Tbk, John Bloomberg Hopkins Institute, Positive Deviance Resources Centre, Danone Nutrition Institute, Badan POM RI, dan World Health Organization.
KURIKULUM
DOSEN PENGAJAR
FASILITAS
Untuk menunjang proses pembelajaran dan menghasilkan lulusan yang berdaya saing tinggi, telah tersedia beberapa fasilitas laboratorium seperti:
Ruang Kuliah multimedia
Laboratorium komputer
Laboratorium Rekam Medis
Laboratorium Keperawatan Medikal Bedah
Laboratorium Anak dan Maternitas
Perpustakaan
IKATAN ALUMNI NERS (IM Ners) ESA UNGGUL
KAMPUS JAKARTA
Jalan Arjuna Utara No.9, Kebon Jeruk, Jakarta 11510
INFO 24 JAM: 082311269864 (Call/SMS/WA)
KAMPUS TANGERANG
Jalan Citra Raya Boulevard, Citra Raya, Tangerang
INFO 24 JAM: 082311269865 (Call/SMS/WA)
KAMPUS BEKASI
Jalan Harapan Indah Boulevard (Samping Eka Hospital Harapan Indah)
INFO 24 JAM: 082311269846 (Call/SMS/WA)