S1 Program Studi Sistem Informasi – Terakreditasi B Nasional dan Internasional
Program Studi Sistem Informasi didirikan untuk menjawab kebutuhan atas sumberdaya manusia yang terampil di bidang sistem informasi sesuai dengan pergeseran yang terjadi pada dunia usaha. Lingkup studi Sistem Informasi meliputi pengembangan sistem informasi, metode dan peralatannya (bahasa pemrograman dan database), manajemen sistem informasi dan rekayasa sistem informasi. Program studi Sistem Informasiadalah kesatuan rencana belajar yang mengkaji, menerapkan, dan mengembangkan ilmu yang melandasi rekayasa sistem informasi. Arah kajian keilmuan dari program studi ini mencakup disiplin, proses, teknik dan alat bantu yang dibutuhkan dalam rekayasa sistem informasi yang meliputi tahap perencanaan, pembangunan, implementasi dan pemeliharaan.
Program Studi Sistem Informasi Universitas Esa Unggul menyiapkan para mahasiswa dengan bekal pengetahuan dan keterampilan yang akan membuat mereka siap memasuki dunia kerja. Sistem Informasi UEU memiliki sarana laboratorium komputer yang dirancang dan didesain berbasis jaringan internet, sehingga memudahkan para mahasiswa mengakses informasi mutakhir tentang teknologi komputer dan informasi melalui media internet. Bekal materi-materi perkuliahan yang mencakup aspek teori dan praktek, serta didukung laboratorium yang memadai, pembuatan tugas-tugas proyek, kerja praktek di suatu perusahaan, instansi atau dunia industri lainnya, serta berbagai tugas-tugas dari para dosen, diharapkan dapat memberikan bekal bagi mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja.
Profil Lulusan:
Kompetisi Lulusan
Lulusan Program Studi Sistem Informasi Universitas Esa Unggul dibekali dengan pengetahuan, kemampuan dan ketrampilan untuk membuat program sesuai dengan proses bisnis, merancang dan membangun sistem basis data, melakukan pemrograman berbasis Web, melakukan pemrograman Java, merancang dan membangun sistem berbasis objek; mengidentifikasikan kebutuhan jaringan pada suatu organisasi , melakukan audit sistem informasi, e-business, merancang dan membangun sistem informasi korporasi (enterprise information system), mengelola proyek teknologi informasi dan komunikasi, menjadi trouble shooter komputer.
Sertifikat Akreditasi
Nasional
Internasional AQAS
VISI, MISI DAN TUJUAN
Visi
Menjadi pilar dalam pengembangan keilmuan dan inovasi di bidang Sistem Informasi yang berorientasi pada terciptanya kemampuan individu, organisasi, dan masyarakat berbasis pengetahuan dan teknologi melalui pembelajaran berkelanjutan pada tahun 2033.
Misi
Tujuan
Proses Pembelajaran
KARIR
Profesi dan Karir Lulusan
Sarjana Sistem Informasi dapat bekerja dan berkarir di bidang sistem informasi korporasi, database, networking, software, multimedia, e-business di berbagai instansi pemerintah ataupun swasta (nasional ataupun multinasional) seperti BUMN, IT/IS consultant, perusahaan telekomunikasi, industri manufaktur, perbankan, asuransi dan lembaga keuangan lainnya, lembaga penelitian, perusahaan jasa (transportasi, pariwisata, hotel dan lain lain), perusahaan networking, internet service provider, instansi pemerintah.
Menjadi technopreneur dengan mendirikan jasa konsultan di bidang information and communication technology system, business & system analyst, dan programmer.
Esa Unggul Career Center
KERJASAMA
Memiliki jaringan kerjasama dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian pada masyarakat (Tridarma Perguruan Tinggi), serta praktek kerja dan magang mahasiswa, dengan beberapa perguruan tinggi / industri, baik di dalam dan di luar negeri, antara lain:
KURIKULUM
DOSEN PENGAJAR
FASILITAS
Untuk menunjang proses pembelajaran dan menghasilkan lulusan yang berdaya saing tinggi, telah tersedia beberapa fasilitas laboratorium komputer yang dirancang dan didesain berbasis jaringan internet, sehingga memudahkan para mahasiswa mengakses informasi mutakhir tentang teknologi komputer dan informasi melalui media internet, seperti:
Laboratorium Komputer Computer Applied Technology: 166 Microsoft Softwares Corp., Macromedia, Multimedia Design, Networking CISCO, JAVA Programming, Database System (SQL Server), dan Artificial Intellegence
Laboratorium Komputer Enterprise Resource Planning dari Software Application Program (SAP): Fundamental, Financial, Order Fulfillment, Manufacturing, Human Resources, Advanced Business Application Programming.
Laboratorium Komputer
Aplikasi Program Komputer
Computer Applied Technology: 166 Software Microsoft Corp., Macromedia, Multimedia Design, Networking CISCO, JAVA Programming, Database System (SQL Server), dan Artificial Intellegence, Software Application Program (SAP): Fundamental, Financial, Order Fulfillment, Manufacturing, Human Resources, Advanced Business Application Programming.
Perpustakaan
KAMPUS JAKARTA
Jalan Arjuna Utara No.9, Kebon Jeruk, Jakarta 11510
INFO 24 JAM: 082311269864 (Call/SMS/WA)
KAMPUS TANGERANG
Jalan Citra Raya Boulevard, Citra Raya, Tangerang
INFO 24 JAM: 082311269865 (Call/SMS/WA)
KAMPUS BEKASI
Jalan Harapan Indah Boulevard (Samping Eka Hospital Harapan Indah)
INFO 24 JAM: 082311269846 (Call/SMS/WA)