S1 Teknik Mesin


Program Studi S1 Teknik Mesin adalah salah satu program studi yang ada di Kelas Karyawan Universitas Esa Unggul dengan keterangan sebagai berikut:

PROGRAM STUDI: S1 TEKNIK MESIN
Peringkat Akreditasi: Baik

MASA STUDI:
Lulusan SMA/K Sederajat:  4 Tahun (8 Semester)

a. Lulusan SMU/SMK atau yang sederajat
– Masa studi : 8 – 10 semester (4 – 5 tahun)
– Beban Studi (jumlah sks yang harus ditempuh): 144 – 146 sks
Catatan: Lulusan Paket C juga bisa mendaftar

WAKTU KULIAH
Waktu kuliah dapat dipilih oleh mahasiswa sebagai berikut:

- Kelas Sabtu Pagi: Jam 07.00 – 14.30 WIB + E-learning
- Kelas Sabtu Siang: Jam 14.30 – 22.00 WIB  + E-learning
- Kelas Malam: Senin – Jumat: Jam 19.00 – 21.30 WIB + E-Learning

E-Learning adalah proses belajar mengajar melalui Multi Acces Learning (MAL) dimana Bahan Ajar, Diskusi, Tugas dan Quiz diakses di internet 24 jam sehari, ditambah kuliah tatap muka 3 kali dan ujian 2 kali di kelas dalam satu semester.

PILIHAN KAMPUS
Mahasiswa Kelas Karyawan dapat memilih kampus sebagai berikut:
- KAMPUS JAKARTA: Jalan Arjuna Utara No.9, Kebon Jeruk, Jakarta
- KAMPUS TANGERANG: Jalan Citra Raya Boulevard, Citra Raya, Tangerang
- KAMPUS BEKASI: Jalan Harapan Indah Boulevard, Kota Harapan Indah, Bekasi

BIAYA KULIAH DAN PENDAFTARAN
Untuk informasi Biaya KUliah dan Pendaftaran KLIK DISINI

DESKRIPSI PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN

Program Studi Teknik Mesin adalah bidang pendidikan yang fokus pada perancangan, analisis, dan pembuatan berbagai sistem mekanik. Mahasiswa akan mempelajari prinsip-prinsip fisika, matematika, dan ilmu material yang diterapkan dalam rekayasa mesin.

Lulusan Teknik Mesin memiliki kemampuan untuk bekerja di berbagai industri, seperti otomotif, manufaktur, energi, dan aerospace. Selain itu, mereka juga dilengkapi dengan keterampilan problem-solving yang kuat dan kemampuan untuk berinovasi, sehingga mampu berkontribusi dalam pengembangan teknologi baru.

Prodi teknik mesin Universitas Esa Unggul berfokus dalam proses manufaktur yang maju dan berkelanjutan. Dengan pendekatan ini, lulusan dilengkapi untuk mengembangkan solusi manufaktur yang tidak hanya meningkatkan produktivitas, tetapi juga mengurangi dampak lingkungan, sejalan dengan tuntutan industri yang semakin berfokus pada keberlanjutan.

Bidang Perminatan

1. Manufaktur Maju

Bagi mereka yang mengambil peminatan konstruksi mesin setelah lulus diharapkan bisa membuat perencanaan mesin dan komponen-komponennya, serta bisa menganalisis cara kerja dan unjuk kerja dari suatu peralatan mesin. Disamping itu mereka juga diharapkan bisa menganalisis kekuatan dari komponen-komponen mesin serta bisa melakukan analisis stabilitas statis dan stabilitas dinamis dari suatu peralatan mesin. Peminatan ini mencakup pula bidang automasi industri, yang lulusannya diharapkan dapat merencanakan sistem automasi untuk mengendalikan mesin-mesin industri terutama yang berbasis pneumatika dan hidraulika yang murni maupun elektrik. Selain itu juga mahasiswa di harapkan juga mengerti tentang perkembangan teknologi AI dan robotic yang diterapkan pada mesin otomatis seperti PLC dan lain nya.

2. Konversi Energi Ramah Lingkungan

Mata kuliah “Konversi Energi Ramah Lingkungan” memberikan mahasiswa pemahaman mendalam tentang berbagai sumber energi terbarukan dan teknologi konversi energi hijau seperti energi surya, angin, dan hidroelektrik. Mahasiswa akan mempelajari cara meningkatkan efisiensi energi, melakukan analisis dampak lingkungan, serta merancang sistem energi yang berkelanjutan. Selain itu, mahasiswa juga akan mempelajari penggunaan alat seperti OpenLCA untuk melakukan analisis siklus hidup (Life Cycle Assessment) guna mengukur dan meminimalkan dampak lingkungan dari teknologi energi. Mereka juga dibekali dengan pengetahuan tentang regulasi dan kebijakan energi bersih, manajemen proyek energi hijau, serta inovasi dan riset di bidang energi ramah lingkungan. Dengan demikian, mahasiswa tidak hanya memahami aspek teknis, tetapi juga sosial dan ekonomi dalam penerapan energi bersih yang mendukung pembangunan berkelanjutan.

Kompetisi Lulusan

Lulusan Program Studi Teknik Mesin Universitas Esa Unggul dibekali dengan pengetahuan, kemampuan dan keterampilan Data Science, Aspen Plus, Open LCA, SPSS, Python, Coding, Ansys dan Otomotif.

VISI dan Misi

Visi

Menjadi fakultas  yang menekankan pada keunggulan bidang teknik dengan berbasis pada  industri,  teknologi  informasi  perencanaan  dan  pemetaan, berkomitmen  tinggi kepada mutu serta berwawasan global.

Misi

  • Menyelenggarakan pendidikan di bidang teknik yang berkualitas dan berdaya saing global dengan berbasis kepada industri, teknologi informasi perencanaan dan pemetaan.
  • Menyelenggarakan penelitian di bidang teknik untuk menghasilkan konsep konsep teori dan aplikasi yang secara fungsional dapat mendukung program pemerintah, dunia industri serta masyarakat industry pada umumnya.
  • Melaksanakan program-program Pengabdian Kepada Masyarakat di bidang Teknik melalui inovasi di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa Indonesia.

KARIR

Profil Lulusan:

  • Mechanical Engineer
  • Engineering Mekanikal Electrikal Plumbing
  • Plant Engineering Staff
  • Equipment Maintenance Technician
  • Engineering Product Staff (Design Packing Engineering)
  • Mechanical Maintenance Leader
  • Boiler & Coal Ash Maintenance Engineer
  • Loss Adjuster – Mechanical Engineering
  • Mechanical Product Design Engineer
  • Mechanical Automotive Engineer
  • Project Engineer

 

FASILITAS

  • Lab Manufaktur
  • Lab Terpadu
  • Kolaborasi Lab Teknik Mesin UI
  • Kolaborasi Lab BRIN
  • Lab Komputer
  • Ruang Kelas dan Multimedia
  • Perpustakaan
  • Ballroom Kemala
  • Klinik Fisioterapi
  • Klinik Esa Medhika

Dosen Pengajar

  • Dr. Arief Surachman
  • Dr. Arif Rahman S.Si ., M.T
  • Asep Rachmat S.T M.T
  • Dr . I Gusti Agung AyuDesy Wulandari S.T ., M.T
  • Siti Astari Pratiwi S.T ., M.T
  • Dr. Wisnu Indrawn S.Si ., M.T

Kurikulum Teknik Mesin


Silahkan Bertanya
ANDA JUGA BISA BERTANYA DI SINI

Nama Lengkap *
No HP *
Email *
Domisili *
Pertanyaan

PERMINTAAN BROSUR

Nama Lengkap *
Email *
No HP Anda *
Alamat Lengkap *

PENDAFTARAN ONLINE

HUBUNGI KAMI

FOLLOW INSTAGRAM

DOWNLOAD BROSUR